Unik, Upacara HUT RI Ke 76 Warga Tamansari Laksanakan Di Pemakaman  

 

Teropongindonesianews.com

Bondowoso – Bulan Agustus di setiap tahunnya selalu jadi bulan yang meriah di Indonesia karena seluruh warga di berbagai penjuru Indonesia sangat antusias untuk menyambut hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia.
Bukan hanya menghias dan mendekorasi kampung dan tempat tinggal dengan berbagai pernak-pernik dan atribut khas 17-an, di beberapa daerah juga biasanya sering diselenggarakan tradisi lainnya yang membuat perayaan semakin meriah. Selasa (17/08/2021)

Meskipun tahun ini kita mengalami wabah virus covid – 19,tidak menyurutkan niat warga Tamansari Bondowoso khususnya warga RT, 8,9 dan 10.
Tetap merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 76 ini. Dengan mengadakan upacara yang diselenggarakan di areal pemakaman umum Tamansari Bondowoso.

Antusias warga Tamansari Bondowoso sangat kompak dengan Khidmat melaksanakan kegiatan Upacara 17 Agustusan
Tamu undangan dari RT Sewilayah Tamansari,tampaknya hadir juga dari Komunitas Pegiat Kemanusiaan Climate Change Frontier (CCF), Baskoro CCF beserta rombongan.

Nanang Wahyu Djatmiko yang akrab disapa Nanang.DJ lelaki yang pemecah rekor MURI.
Menjadi Inspektur Upacara menekankan ” Dalam masa memprihatinkan ini, selayaknya kita tetap menghormati jasa para pahlawan kita yang telah memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia, mengapa momen kita upacara di areal makam, dikarenakan sudah banyak korban dari covid 19 ini, sebaiknya kita harus berjuang melawan virus ini dan tetap tangguh dimasa pandemi ini”

 

Baskoro selaku founder CCF menambahkan.
“Hari ini kami beserta tim CCF menghadiri undangan dari mas Nanang. DJ, Kegiatan upacara ini mengingatkan masa masa sekolah dulu, dan kami merasa upacara hari ini kami merasa berkesan dan sangat – sangat spesial apalagi diselenggarakan di areal makam. (Wahyu)

  • REDAKSI Teropong Indonesia News

    TEROPONG INDONESIA NEWS DI DIRIKAN SEJAK TANGGAL 22 DESEMBER 2020 oleh Wahyu dan Haji Darmo

    Related Posts

    Bersama Masyarakat LSM Laskar 86 Datangi Mapolsek Wongsorejo , Ada Apa ?

    Banyuwangi – Sejumlah Lembaga swadaya masyarakat ( LSM ) Laskar 86 dan warga dari Kecamatan Wongsorejo Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur mendatangi Kantor Polsek Wongsorejo kedatangan mereka menuntut tambang Sirtu Yang diduga tidak mengantongi ijin pertambangan atau ilegal segera ditutup Yang beralamat di Dusun Parasputih Desa Bangsring Kecamatan Wongsorejo Kabupaten Banyuwangi ,Kamis 5/12/2024

    Menurut Ketua Lembaga swadaya masyarakat ( LSM ) Laskar 86 Agus seti safaringga mereka menuntut Keberadaan tambang yang diduga ilegal. Mereka mengaku keberadaan tambang ilegal berdampak terhadap kerusakan lingkungan. Dan mengganggu aktivitas jalan Nasional.

    Kami selaku Ketua Lembaga swadaya masyarakat ( LSM ) Laskar 86 yang berkantor di Desa Bajulmati Kecamatan wongsorejo Banyuwangi menolak aktivitas pertambangan ilegal eksplorasi yang dilakukan Diduga milik Asmuni warga Kalipuro kecamatan Kalipuro Banyuwangi selaku pemilik Tambang yang beralamat Di Dusun Parasputih Desa Bangsring Kecamatan Wongsorejo Banyuwangi yang berdampak kerusakan terhadap lingkungan yang ada disini, Ungkapnya yang juga perduli lingkungan

    Kami tau kalau Tambang tersebut tidak memiliki izin yang sah dan saya sudah konfirmasi ke Polsek Wongsorejo Banyuwangi dan menyampaikan bahwa menduga Tambang tersebut tidak mengantongi ijin

    Keberadaan tambang ,yang berada di Desa Bangsring selama ini terkesan dibiarkan tetap beroperasi. Padahal, mereka tidak mengantongi izin sehingga dinilai harus segera ditutup

    .”Kami pun berharap tambang ilegal ini segera ditutup sebab izinnya tidak ada, jangan terkesan dibiarkan beroperasi padahal ini ilegal, jika ada pemerintah yang tidak sepaham dengan kami akan kami lawan apalagi mereka membela oligarki dan atas nama Masyarakatt kami meminta Kepada pihak terkait untuk segera menindak tegas dan segera ditutup ,”Tegasnya

    Terpisah Kapolsek Wongsorejo Banyuwangi AKP Eko Darmawan SH menyampaikan kepada media Teropong Indonesia news, saat dikonfirmasi dikantornya sebenarnya kami sudah mengetahui adanya tambang yang berada di Desa Bangsring diduga tidak memiliki ijin,

    “Kami sebagai Kapolsek sudah berkoordinasi dengan Polresta Banyuwangi untuk segera mengecek lokasi keberadaan tambang yang diduga ilegal,sebab terkait ini memang kewenangan pihak tim terpadu polresta Banyuwangi,”ungkapnya

    Namun saya bilamana benar adanya kami akan melakukan penindakan , selaku pemangku wilayah hukum di Polsek Wongsorejo siap mendampingi tim terpadu polresta Banyuwangi,”tutupnya

    Continue reading
    Perum Bulog Jember Siapkan 2,2 Ribu Ton Untuk Bantuan Pangan

    Teropongindonesianews.com

    Jember – Perum Bulog Jember siapkan 2,2 ribu Ton Beras untuk program Bantuan Pangan (Banpang).untuk memenuhi kebutuhan pokok dan kesejahteraan masyarakat.

    Pimpinan cabang (Pinca) Perum Bulog Jember Bapak Muhammad Ade Saputra,menyampaikan bahwa ia beserta jajarannya sudah menyiapkan 2,2 ribu Ton beras Banpang untuk 220.696 Kelompok Penerima Manfaat (KPM).

    “Hingga Desember 2024, kita terus menyalurkan Banpang untuk masyarakat Jember. Setiap KPM akan menerima 10 Kg beras dari program pemerintah pusat dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Muhammad Ade Saputra, di ruang kerjanya, Kamis (05/12/2024).

    Lanjut Ade Saputra, program Banpang Perum Bulog juga bertujuan untuk membantu meringankan pengeluaran beban rumah tangga serta meningkatkan gizi yang seimbang bagi penerima bantuan. “Kami berharap para penerima bisa memanfaatkan bantuan pangan ini sebaik – baiknya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ucapnya.

    “Beras Banpang ini program pemerintah pusat namun berasnya berasal dari serapan beras lokal. Penyerapan beras lokal bertujuan untuk menjaga stabilitas harga gabah petani, sehingga bisa menguntungkan petani lokal,” tegasnya.

    Ade juga menerangkan bahwa pendistribusian beras Banpang alokasi Desember 2024 harus segera ia salurkan. “Paling akhir untuk penyaluran Banpang alokasi Desember 2024 hingga 13 Desember 2024,” tegasnya.

    “Untuk penyalur Banpang Perum Bulog di desa – desa ditangani oleh PT Pos Indonesia. Kami berharap pihak desa juga menyiapkan alat pelindung seperti terpal agar saat menurunkan beras bisa terlindung dari hujan, mengingat saat ini sudah memasuki musim penghujan,” tuturnya.

    Pinca Bulog Jember juga berharap agar penyaluran Banpang bisa berjalan lancar dan kondusif. “Semoga pendistribusian Banpang ini bisa berjalan dengan baik dan berjalan kondusif,” pungkasnya.

    Pewarta: Santoso.

    Editor: Santoso.

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    You Missed

    Paslon 01 RAHMAD Memenangkan Pilkada Kabupaten Bondowoso, Agiel Prastika Ikut Andil Besar Di Ijen Daerahnya

    Paslon 01 RAHMAD Memenangkan Pilkada Kabupaten Bondowoso, Agiel Prastika Ikut Andil Besar Di Ijen Daerahnya

    Bersama Masyarakat LSM Laskar 86 Datangi Mapolsek Wongsorejo , Ada Apa ?

    Bersama Masyarakat LSM Laskar 86 Datangi Mapolsek Wongsorejo , Ada Apa ?

    Gerakan Pangan Murah, Pemkab Purwakarta Menggelar Panen Raya Aneka Buah Dan Sayuran

    Gerakan Pangan Murah, Pemkab Purwakarta Menggelar Panen Raya Aneka Buah Dan Sayuran

    Kasus Penganiayaan Guru Ngaji oleh Oknum Ormas Berlanjut ke Persidangan

    Kasus Penganiayaan Guru Ngaji oleh Oknum Ormas Berlanjut ke Persidangan

    KPU Way Kanan, Melaksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, Serta Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan

    KPU Way Kanan, Melaksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, Serta Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan

    Perum Bulog Jember Siapkan 2,2 Ribu Ton Untuk Bantuan Pangan

    Perum Bulog Jember Siapkan 2,2 Ribu Ton Untuk Bantuan Pangan