Teropongindonesianews.com
Bondowoso – Balap Liar atau Freestyle belakangan ini menjadi perbincangan hangat bagi pengguna jalan, apalagi di jalan Poros antara Gardu Atak Wonosari sampai Wonokusumo Kecamatan Tapen Bondowoso.
Menurut beberapa warga sekitar lokasi telah sering di laksanakan Balap liar, tidak saja malam hari akan tetapi juga pada siang hari, Pada Akhirnya terjadilah Kecelakaan hingga menghilangkan nyawa Seorang Anak Muda pada Hari Selasa, 12 Oktober 2021 di poros Jalan antara Gardu Atak sampai dengan Wonokusumo.

Di Ketahui bahwa anak muda tersebut Cucu dari Haji Absan warga Wonosari Bondowoso yang menurut keterangan warga Sudah sering terlihat mengadakan kegiatan Balap Liar atau Freestyle.
Korban langsung di bawa ke puskesmas Wonosari dan kemudian di selesaikan dengan pihak keluarganya, sementara itu Kejadian Kecelakaan Balap Liar tersebut benar – benar di sesalkan oleh Ponidi selaku Ketua GPRI DPD Jawa Timur, dirinya sangat berharap pada para orang tua untuk selalu mengingatkan anak – anaknya agar jangan sampai terlena dengan kegiatan Balap Liar, dan juga untuk Pihak Kepolisian memberikan sosialisasi pada Masyarakat tentang kesadaran berlalu lintas dan menindak tegas siapapun saja yang melakukan Balap Liar di wilayah Tugasnya, Harapannya adalah lebih serius mengatasi Permasalahan Balap Liar atau Freestyle yang sering terjadu di Jalan poros tersebut.
Redaksi