HUT Humas Polri Ke – 71, Polda Jateng : Kecepatan Menjawab Pertanyaan Publik Jadi Kunci

Teropongindonesianews.com

SEMARANG – Humas Polri di wilayah Polda Jawa Tengah diminta mengedepankan komunikasi dengan berbagai komunitas di masyarakat. Menjalin kemitraan dengan mereka penting dilakukan Humas Polri untuk menunjang fungsi utamanya di Polri.

Apalagi, ditambah era media sosial di mana sangat banyak informasi yang beredar di tengah-tengah masyarakat. Pada konteks yang bersinggungan langsung dengan masyarakat, seperti; perihal keamanan dan ketertiban masyarakat, Humas diharapkan bisa mereduksi informasi-informasi yang kontra produktif bahkan hoaks.

“Saya masih melihat adanya keengganan, ketidakmauan anggota menjaga kemitraan dengan komunitas-komunitas di masyarakat. Polisi memang bukan dididik menjadi jurnalis, tapi saat ini seluruh anggota sudah punya kemampuan untuk membuat konten untuk diposting secara mandiri di akun atau portal sendiri,” kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Iqbal Alqudusy, Minggu (30/10/2022).

Iqbal menguraikan itu salah satunya sebagai refleksi HUT ke-71 Humas Polri yang jatuh pada hari ini. Standar data yang disajikan penting dilakukan untuk memberikan informasi kepada masyarakat dengan baik.

Iqbal bercerita, dulu sebelum internalnya lebih banyak berkecimpung membuat narasi, siaran pers termasuk aneka konten video, kebiasaan yang dilakukan adalah berkumpul dengan komunitas, seperti blogger, influencer, komunitas wartawan, komunitas pasar bahkan tukang ojek.

“Kami bertukar informasi. Jadi komunitas dan komunikasi publik yang baik inilah media paling efektif untuk mendukung fungsi utama Humas Polri. Kamtibmas bisa terjaga jika tidak ada sumbatan komunikasi. Fungsi kemitraan dengan komunitas ini sangat menentukan tugas dan opini kepercayaan publik,” lanjut Iqbal yang sempat menjabat sebagai Kasatgas Humas Operasi Nemangkawi ini.

Tak kalah penting, Iqbal menyebut masyarakat saat ini juga sudah pintar menilai dan memilih Juru Bicara Humas Polri. Mereka tentu menginginkan sosok yang memiliki komunikasi publik baik, bicara tenang dan meyakinkan.

Tekanan Opini Publik

Iqbal melanjutkan, beberapa bulan terakhir kondisi kehumasan sedang tidak baik-baik saja. Opini publik tidak terbentuk dengan sendirinya, tetapi dengan proses snow ball. Artinya menggelinding tanpa arah dan terus membesar.

“Sejak awal munculnya isu-isu liar dengan berbagai kepentingnnya, membuat seolah-olah semua yang disampaikan polisi salah,” sambung Iqbal.

Di sini, Iqbal, mengatakan kecepatan menjawab pertanyaan publik menjadi kunci tersebut. Ketidaksiapan, terutama juru bicara terhadap kasus tertentu akan jadi bahan pertanyaan dan analisa warganet.

“Prinsipnya keberimbangan berita, karena ratusan ribu bahkan jutaan netizen juga membutuhkan berita sesuai fakta dan itu harus terus-menerus disampaikan ke publik,” tandas Iqbal.

Jony

Continue reading
Kapolda Lampung Bersama Gubernur Lampung dan Unsur TNI buka jalan sehat di Mako Brimob

Teropongindonesianews.com

Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus bersama Gubernur Lampung Arinal Junaidi dan Waka Polda Lampung Brigjen Pol Subiyanto beserta PJU Polda, Walikota bandar Lampung Eva Dwiana Lampung Danrem Lampung diwakli Kasiops Dafit Beni Upeni, mengikuti Kegiatan jalan sehat dalam rangka senergitas personel TNI-Polri bersama pemerintah dan masyarakat.

Jalan sehat di laksanakan di Mako Brimob Rawa Laut, Bandarlampung, Minggu tanggal 30 Oktober 2022.

Gebernur Lampung Arinal Junaidi dan Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus serta Perwakilan Unsur TNI memimpin start jalan sehat dengan mengangkat bendera start oleh Gubernur Lampung.

Di mulainya jalan sehat dengan jarak tempuh 2 Kilometer dari Mako Brimob Jalan KS Tubun Rawa Laut Enggal Bandarlampung ke Jalan Gajah Mada Bandarlampung  dan finish kembali di Mako Brimob.

Kegiatan jalan sehat dalam rangka sinergitas TNI-Polri , pemerintah dan masyarakat di ikut oleh personel TNI-Polri dan masyarakat bertujuan kebersamaan untuk dapat mendukung *pemulihan ekonomi* Pasca COVID-19.

Kegiatan di hadiri Gebernur Lampung Arinal Junaidi, Walikota Bandarlampung Eva Dwiana, Danrem 043/ Gatam Lampung diwakili Kasiops kolonel Dafit Beni Upeni, beserta Perwakilan Danlanal, Danlanud para Pejabat Utama Polda Lampung serta para tamu undangan.

HerwanSD:Korwil lampung

Continue reading
Potret Bapak dengan anak, Habib Lutfi Beri Bekal Nasi Rantangan untuk Jenderal Listyo yang akan Melanjutkan Perjalanan ke Rembang

Teropongindonesianews.com

PEKALONGAN – Maulid Akbar di gedung Kanzus Sholawat Pekalongan kembali dibuka untuk umum pada Minggu (30/10/2022). Puluhan ribu jamaah membludak sejak bakda Subuh. Seakan melampiaskan rindu untuk ikut ber-maulid setelah dua tahun masa pandemi.

Sejumlah pejabat turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Menteri KKP, Ir Sakti Wahyu Trenggono, anggota Wantimpres Agung Laksono, Eva Yuliana dan Dede Indera dari Komisi III DPR RI serta para pejabat TNI dan Polri.

Sedangkan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang sedang melakukan lawatan kerja di Jawa Tengah, menyempatkan diri untuk hadir dalam kegiatan tersebut.

Didampingi sejumlah pejabat Mabes Polri dan Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Kapolri tiba di Pekalongan dengan menggunakan helikopter dan landing di Mako Brimob Pekalongan sekitar pukul 10.00 wib.

Beserta rombongan, Kapolri kemudian menuju kediaman Habib Luthfi dan bersilaturahmi di ruang pribadi milik ulama kharismatik tersebut.

Bak orang tua dengan anak, Kapolri dan Habib Luthfi nampak bercengkrama penuh keakraban. Pada pukul 10.50 wib Jenderal Listyo Sigit dan rombongan berpamitan untuk melanjutkan perjalanan menuju Rembang.

Momen unik terjadi ketika helikopter yang ditumpangi Kapolri hendak take off menuju Rembang. Salah satu _penderek_ Habib Luthfi yang juga Panit Min Intelkam Polsek Pekalongan Timur, Ipda Purwoko tiba-tiba menghampiri Kapolri dan menghaturkan tantangan berisi nasi

“Mohon ijin Bapak, kami menyampaikan Bekal dari Habib Luthfi untuk Bekal Jenderal ke Rembang, InsyaAllah Berkah,” kata Purwoko.

Kapolri yang nampak mahfum dengan perhatian yang diberikan Habib Luthfi nampak tersenyum.

“Terima kasih. Terima kasih ya,” ungkap Kapolri yang kemudian mengajak Kapolda Jateng dan Ipda Purwoko foto bersama.

Sekitar pukul 11.00 WIB, helikopter yang ditumpangi Kapolri dan rombongan take off menuju Rembang. Di Kabupaten itu, Kapolri mengunjungi sejumlah pesantren dan bersilaturahmi dengan sejumlah ulama seperti KH. Abdullah Ubab Maimun Zubair, KH Zaim Ahmad dan KH Bahaudin Nursalim.

Jony

Continue reading
Kunjungi Gus Baha, Kapolri Sebut Sinergitas Ulama dan Polri Tak Terpisahkan

Teropongindonesianews.com

REMBANG – Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengunjungi sejumlah pesantren dan ulama Kabupaten Rembang dalam rangkaian kunjungannya di Jawa Tengah, Minggu (30/10/2022).

Saat bersilaturahmi dengan KH Bahaudin Nursalim atau Gus Baha di Kragan Rembang, Kapolri menyebut sinergitas ulama dan Polri sangat penting bagi pemeliharaan Kamtibmas di Indonesia .

Dirinya menyebut, peran Polri tidak bisa dilepas dari ulama. Sinergitas Umaro dan ulama dalam hal ini Ulama dan Polri, diakuinya berhasil menyelesaikan sejumlah permasalahan besar nasional.

“Beberapa pengalaman membuktikan bahwa sinergitas ulama dan Umaro dalam hal ini ulama dan Polri mampu mengatasi masalah besar seperti permasalahan covid,” ungkap Kapolri saat diwawancara.

Jenderal bintang empat itu berharap sinergitas ulama dan Polri terus berlanjut, apalagi Indonesia saat ini menghadapi tahun-tahun politik menjelang pemilu 2024.

“Ulama dan Polri perlu bekerjasama untuk mendinginkan situasi dan menghilangkan hal-hal yang bersifat polarisasi,” tandasnya

Kapolri berharap, situasi Kamtibmas di Indonesia tetap kondusif sehingga masyarakat bisa on the track untuk menuju tahun Indonesia emas 2045.

“Untuk itu, ulama dan Polri perlu terus bersinergi. Agar on the track menuju Tahun Indonesia Emas 2045 serta untuk segera mewujudkan masyarakat adil makmur sejahtera,” pungkasnya.

Jony

Continue reading
Ratusan Pecinta Burung Dari Berbagai Daerah Ramaikan Dandim Sragen Cup Kicau Mania

Teropongindonesianews.com

Ratusan pecinta burung dan peserta lomba dari berbagai wilayah Karesidenan Surakarta, Pekalongan, Jogja, Ngawi, Madiun, Tulungagung, Surabaya ikut meramaikan lomba burung kicau Piala Dandim Cup. Lomba digelar dalam rangka memperingati dan menyemarakkan HUT TNI ke-77. Kodim 0725/Sragen menggelar beberapa acara, dan salah satunya adalah lomba burung berkicau di halaman Makodim Sragen. Minggu, 30/10/2022.

Sragen, Lomba digelar menjadi 5 kelas yakni Kelas Dandim (Murai batu ring G.24), Kelas Sragen Asri (Murai batu ring G.36 A&B, Cucak ijo, Kelas ketiga PBI (cucak ijo, murai batu, Kacer, Anis merah & cendet), kelas ke empat Konservasi dan kelas ke lima Salam lestari. Masing masing kelas dipilih juara 1,2 dan 3. Proses penilaian burung dibagi menjadi 30 season.

Sebelum acara dimulai seluruh peserta dan tamu undangan berdiri dengan sikap sempurna menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan Doa dan laporan ketua panitia penyelenggara. Kemudian dilanjutkan dengan pelepasan burung oleh Dandim Sragen dan tamu undangan serta pemberian souvernir berupa miniatur patung prajurit dari Panitia Penyelenggara kepada Dandim. Lomba di mulai ditandai dengan penggantungan sangkar burung diatas gantangan oleh Dandim.

Dalam Sambutannya Dandim 0725/Sragen Letkol Inf Yoga Yastinanda, S.I.P yang dibacakan oleh Pgs Kasdim Kapten Cpm Sayana mengatakan bahwa kegiatan lomba kicau mania piala Dandim 0725/Sragen adalah dalam rangka memperingati dan menyemarakkan peringatan HUT ke-77 TNI tahun 2022. Acara tersebut merupakan wujud kebersamaan TNI bersama masyarakat se-kabupaten Sragen guna menjaga eksistensi burung kicau serta menjalin hubungan yang lebih erat antara TNI dan para penggemar burung dan kicau mania.

“Burung adalah satwa yang sangat terpengaruh keberadaannya akibat alih guna lahan hutan, keanekaragaman jenis burung dapat dijadikan sebagai indikator kualitas lingkungan, Selain itu burung memiliki peran penting dalam ekosistem antara lain sebagai penyerbuk, pemancar biji dan pengendali hama, burung juga sering kali digemari oleh sebagian orang dari keindahan bulu dan kicauannya, sehingga TNI beserta masyarakat berkomitmen untuk melestarikan satwa khususnya jenis burung kicau”

Orang Nomor satu di Kodim Sragen tersebut berharap gelaran kicau mania ini dapat memberikan wadah tersendiri bagi para pecinta burung dan juga untuk menjalin komunikasi sosial antara TNI dengan masyarakat disertai harapan dari kegiatan ini akan muncul komunitas-komunitas baru yang mendukung upaya kelangsungan budidaya burung langka yang memiliki suara kicauan khas dan banyak peminatnya.

Para pemenang lomba burung mendapatkan Tropy, piagam dan uang pembinaan.

(Agus Kemplu)

Continue reading
Wakapolres Lumajang Hadiri Lalaran Kolosal Nadhom Aqidah Awam di Gelar PCNU

Teropongindonesianews.com

Lumajang-Wakapolres Lumajang Kompol Andi Febrianto Ali, S.E menghadiri kegiatan alaran Kolosal Nadhom “Aqidah Awam” yang di selenggarakan oleh PCNU Kabupaten Lumajang.

Acara yang digelar di Sport Park Alun – Alun Lumajang, Minggu (30/10/2022) pagi dalam rangka Peringatan Hari Santri-Santri.

Acara dihadiri 5000 santri dihadiri Wakil Wakil Bupati Lumajang, Ir. Hj. Indah Amperawati, M.Si, Wakapolres Lumajang, KP Andi Febrianto Ali, S.E, Wakil Ketua I DPRD Kab. Lumajang H. Bukasan, Kepala Kantor Kemenag, Ketua PCNU dan Ketua MUI Lumajang serta Jajaran Syuriah PCNU Kabupaten Lumajang.

Ketua PCNU Kabupaten Lumajang Drs. Jamalludin, M.Pd menjelaskan, Lalaran Nadhom ini merupakan salah satu kegiatan pembelajaran bait bait Nadhom dalam kitab suci yang dilaksanakan bersama sama.

“Ini merupakan tradisi para santri untuk menguatkan hafalan para santri. dan juga untuk menanamkan aqidah Ahlusunnah Wal Jamaah,” jelasnya.

Sementara Wakil Bupati Lumajang Ir. Hj. Indah Amperawati, M.Si, Bahwa Negara ini sudah menetapkan secara sah peringatan Hari Santri ini. Maka antri semua ini ikut turut serta menjaga negara kita tercinta ini.

“Para santri ini harus berkembang dengan cara belajar dari keilmuan yang lainya
dan jadilah Santri yang berintegritas tinggi,” ujarnya.

Wakapolres Lumajang Kompol Andi Febrianto Ali, S.E mengatakan, kegiatan lalaran Lalaran Nadhom ini dalam rangka memperingati hari Santri dengan dihadiri 5000 santri dari 21 Kecamatan di Kabupaten Lumajang.

“Dalam kegiatan yang dihadiri 5000 orang santri kami libatkan pengamanan dari Polres Lumajang dengan jumlah personil 20 orang,” ujarnya.

Santoso/Redaksi

Continue reading
Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar

Teropongindonesianews.com

SURABAYA – Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, melaksanakan patroli untuk mencegah terjadinya tawuran, khususnya antara dua Geng yang sempat menewaskan satu pemuda di Surabaya.

“Kami sengaja melakukan patroli rutin ini, di tempat-tempat rawan terjadinya aksi tawuran, seperti tempat ‘tongkrongan kaula muda bermalam Mingguan’. Para petugas memeriksa barang bawaan mereka saat patroli tersebut,” ujar Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya AKBP Anton Elfrino Trisanto melalui Kasi Humas Ipda Suroto di Surabaya pada Sabtu malam.

Ada pun waktu patroli, kata Ipda Suroto, digelar sekitar pukul 19.00 Wib. Sementara pada malam hari patroli di mulai pukul 24.00 Wib, sampai dengan 03.00 WIB.

“Patroli gabungan itu dilakukan untuk mencegah terjadinya aksi tawuran antar pemuda, sekaligus kejahatan yang kerap terjadi di jalanan. Dengan kita melaksanakan patroli, masyarakat pun bisa lebih aman dan nyaman,” tegas Suroto.

Selain itu kata Suroto, gangguan kamtibmas lain seperti, curas curat curanmor dan balap liar, Personil gabungan di bagi menjadi 4 regu, untuk wilayah sisi Barat dengan sasaran wilayah hukum Polsek Asemerowo dan wilayah Polsek Krembangan di bawah komando Kapolsek Asemrowo Kompol Hari Kurniawan.

Kemudian regu dua sisi Tengah dengan sasaran Polsek Semampir dan Polsek Pabean Cantikan di bawah komando Kapolsek Semampir, Kompol Nur Suhud.

Terakhir dari regu tiga sisi Timur pos terpadu jembatan Suroboyo dibawah kendali Kapolsek Kenjeran Kompol Buanis Yudo.

“Empat sisi timur Jembatan Suramadu dengan sasaran Jalan Kedung Cowek dan Jembatan Suramadu,” pungkasnya.(Humas)

Santoso/Redaksi

Continue reading
Inovatif, Polres Bondowoso Punya Layanan Publik ‘Serasa Tape’ Bagi Pemohon SIM

Teropongindonesianews.com

BONDOWOSO – Satlantas Polres Bondowoso terus melakukan berbagai macam upaya untuk meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat, salah satunya adalah pelayanan di bidang lalu lintas.

Untuk mempermudah masyarakat kabupaten Bondowoso, Polres Bondowoso melalui Satuan Lalu Lintas meluncurkan dua inovasi pelayanan publik diantaranya “Serasa Tape”.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko S. I. K melalui Kasat Lantas Polres Bondowoso AKP Suryono. S. H di sela sela Kasat Lantas melihat masyarakat yang sedang mengikuti inovasi Serasa Tape di kantor Satlantas Polres Bondowoso, Sabtu, (29/10/2022).

“Ini Inovasi pelayanan publik yang akan mempermudah masyarakat dalam bidang lalu lintas,” ucap Kasatlantas AKP Suryono.S.H.

Serasa Tape adalah salah satu inovasi Satlantas polres Bondowoso dalam memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin mendapatkan SIM dalam ujian praktek mengemudi bagi pemohon baru agar dalam ujian praktek nya lebih mudah.

“Dengan inovasi pelayanan publik tersebut, diharapkan dapat mempermudah masyarakat,tidak perlu takut untuk mengurus SIM karena takut gagal dalam ujian permohonan kepemilikan SIM serta memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi masyarakat yang tidak sempat untuk mengambil SIM karena kesibukannya,” kata Kasatlantas.

Kasatlantas menambahkan kegiatan pelayanan yang dilakukan tetap menerapkan disiplin protokol kesehatan yang ketat, karena mencegah terjadinya penularan Covid-19. (Humas)

Santoso/Redaksi

Continue reading
Kapolresta Sidoarjo Pimpin TFG Ops Puri Agung dan Pastikan Kesiapan Pengamanan

Teropongindonesianews.com

Pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi G20 di pada 8-17 November 2022, pihak keamanan mulai melakukan berbagai kesiapan pengamanan titik-titik vital.

Salah satunya adalah pengamanan Bandara International Juanda, Sidoarjo. Hal ini perlu dilakukan karena keberadaan Provinsi Bali dengan Provinsi Jawa Timur yang bersanding. Kemudian adanya sejumlah pesawat dari negara-negara delegasi yang mendarat di Bandara di wilayah Kabupaten Sidoarjo.

Karenanya, sebagai langkah persiapan pengamanan berlangsungnya KTT G20 di Bali, wilayah di sekitarnya termasuk di Jatim mulai melakukan kesiapan pengamanan.

Di Kabupaten Sidoarjo, Kamis (27/10/2022), diadakan Tactical Floor Game (TFG) dalam rangka pemahaman pola pengamanan obyek vital yang dilakukan Polresta Sidoarjo, dalam rangka Operasi Puri Agung KTT G20.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro memimpin langsung TFG Operasi Puri Agung di Mapolresta Sidoarjo. Setelahnya dilanjutkan dengan pengecekan kesiapan personel dan kendaraan bermotor, untuk mengamankan obyek-obyek vital di Kabupaten Sidoarjo. Salah satunya adalah Bandara International Juanda.

“Lakukan upaya pengamanan semaksimal mungkin, mulai dari Bandara International Juanda sampai antisipasi kerawanan-kerawanan lainnya. Mari kita jaga kondusifitas kamtibmas wilayah kita selama pelaksanaan KTT G20 berlangsung,” pesannya pada anggota.

Santoso/Redaksi

Continue reading
Lek Basuki Minta Pemkot Metro Cepat Tanggap Masalah Banjir

Teropongindonesianews.com

Metro – Lampung. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari Partai PDIP daerah pemilihan Kecamatan Metro Timur, Basuki meminta kepada Pemerintah Kota Metro untuk cepat tanggap menangani masalah banjir dan korban banjir. Kamis (27/10/2022).

Saat dimintai keterangan terkait masalah banjir, Lek Basuki, sapaan Beliau mengungkapkan, sudah sejak lama kami selalu mengadakan hearing rapat bersama semua instansi pemerintah untuk menanggulangi masalah banjir di Kota Metro ini. Tetapi masih saja seperti ini, terulang kembali.

“Dari sebelum zaman Covid, Kami selalu mengajak para Legislatif, Eksekutif mengadakan rapat bagaimana cara penanganan banjir di metro agar tak terulang lagi, ya tetapi selalu hasilnya seperti ini belum juga menuai hasil,” ungkapnya.

Lebih lanjut Basuki menghimbau, untuk Pemkot Metro segeralah cepat tanggap menangani masalah banjir ini.Jangan kelamaan menunggu. Warga Metro butuh bukti, bukan janji.

“Ayo segera bantu warga yang terkena banjir, jangan nunggu lama-lama. Segera mungkin perbaiki drainase dan irigasi yang rusak, terutama yang lokasinya banyak warganya, itu yang harus di dahulukan,” tutup Basuki. (Tim).

Continue reading