Kami Ingin Lebih Dekat, 8 Pendeta di Surabaya dan Sidoarjo Kunjungi Kantor PKS Jatim

Teropongindonesianews.com

SURABAYA- Tiba-tiba saja, delapan pendeta dari Surabaya dan Sidoarjo berkunjung ke kantor DPW PKS Jawa Timur pada Senin, 7 Agustus 2023. Ada apa?

Dengan didampingi Koordinator Relawan Anies Isa Anshori, kedelapan pendeta itu adalah Oni Pilipus, Simon K, Boaz Agung, Dwi M, Anang Iskandar Hermawan, Max dan Meimi menyampaikan ingin mengenal PKS lebih dalam.

Delapan pendeta ini menyebut dirinya sebagai Laskar BP24 atau Laskar Kristen Anies Rasyid Baswedan 2024.

“Memang ada stigma-stigma negatif tentang PKS di luar sana. Tapi kami yakin tidak seperti itu. Karenanya kami datang untuk mengenal lebih dekat dengan PKS,” kata Pendeta Oni.

Ketua DPW PKS Jawa Timur Irwan Setiawan menyampaikan kebahagiaannya telah dikunjungi para pendeta itu.

Baginya, kunjungan ini merupakan komunikasi awal untuk bersama-sama memberikan kontribusi positif untuk bangsa.

“Hakikatnya kita membangun Indonesia lebih baik. Asas kami memang Islam. Tapi kami berupaya mewujudkan PKS sebagai partai rahmatal lil alamin yang bisa bersinergi dengan semua elemen bangsa. Untuk kebaikan NKRI,” kata pria 47 tahun itu.

Menurutnya selama ini, PKS juga berupaya untuk membangun komunikasi dengan para pendeta, namun belum terlaksana.

“Kami ini sedang mencari pintu untuk berkomunikasi dengan bapak-bapak Pendeta. Alhamdulillah, sekarang kuncinya sudah di tangan. Terima kasih, kami sangat bahagia,” kata Irwan.

Ia kemudian menjelaskan, bahwa saat ini PKS di pusat sedang memperjuangkan RUU pembelaan seluruh tokoh agama yang ada di Indonesia.

“Bukan hanya tokoh agama Islam, tapi semuanya. Ini agar tokoh agama kita lebih aman, tidak dibully, terhindar dari berbagai penganiayaan. RUU ini masih kita perjuangkan,” katanya.

Irwan menegaskan siap bersinergi dan berkolaborasi memperjuangkan yang terbaik untuk Indonsia.

“Pancasila sudah kita junjung bersama. Kolaborasi harus segera konkrit,” katanya.

Kabid Humas DPW PKS Jatim Reni Astuti menambahkan bahwa salah satu cara berpolitik PKS adalah politik kebangsaan yang membuka lebar-lebar ruang untuk seluruh elemen bangsa.

Hal yang sama dikuatkan oleh Lilik Hendarwati, bendahara DPW PKS Jatim yang juga anggota DPRD Jawa Timur.

“Bahasa kami kebangsaan. Saat turun membantu masyarakat di bawah, kami tak perrnah menanyakan agamanya apa,” kata Lilik.

Setelah berbagai penjelasan yang diberikan, Pendeta Hermawan bahkan ingin mengenalkan PKS dengan yang lain.

“Saat ini mungkin baru kami yang tahu tentang PKS. Puji Tuhan, mudah-mudahan hamba Tuhan yang lain juga semakin banyak yang kenal PKS,” katanya.

Sementara Pendeta Simon menyampaikan keterkejutannya bahwa ternyata di beberapa daerah yang mayoritas Nasrani, seperti Papua, Menado, dan Sulawesi Utara, para pengurus PKS dan anggota legeslatifnya non muslim.

“Sebagian besar dari kami tidak tahu, ini yang harus dikabarkan ke hamba Tuhan yang lain, bahwa PKS juga sebenarnya dekat dengan kita,” katanya. (Usamah/Gajahmada)

Continue reading
Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK membuka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) fungsi Reskrimum

Teropongindonesianews.com

PALEMBANG – Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK membuka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) fungsi Reskrimum yang bertempat di Mapolda Sumsel, Senin (7/8/2023).

Hadir bersama pejabat utama, Kapolda Sumsel turut memberikan sambutan dalam kegiatan yang diikuti oleh para penyidik Dit Reskrimum, Dit Reskrimsus, Dit Resnarkoba Polda Sumsel serta para Kasat Reskrim, Kasat Narkoba hingga perwakilan pengemban fungsi reskrim Polsek jajaran.

Dalam sambutannya Kapolda Sumsel menyampaikan bahwa kegiatan Rakernis ini di laksanakan dengan tujuan untuk menindaklanjuti arah bijak strategi pimpinan Polri khususnya Bareskrim Polri baik di bidang pembinaan maupun operasional serta menyamakan persepsi terkait fungsi teknis fungsi Reskrim di jajaran Polda Sumsel.

”Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa perkembangan lingkungan strategis yang semakin cepat dan tidak menentu baik pada tataran global, regional maupun nasional sangatlah berpengaruh pada tumbu kembangnya perekonomian bangsa,” terangnya.

Tak hanya itu Jendral Bintang dua tersebut juga menyampaikan Rakernis Bareskrim Polri tahun 2023, merupakan kelanjutan dari rapim TNI-Polri untuk menindaklanjuti arahan bapak Presiden dalam rangka menghadapi perkembangan lingkungan strategis di tahun 2023.terutama dalam penyelesaian tunggakan perkara dan Mal Administrasi guna meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Polri ungkapnya

Lebih lanjut, terkait kesiapan dalam pengamanan Pemilu rangkaian Pra proses tahapan Pemilu serentak tahun 2024 yang tahapannya sudah di mulai pada tahun ini atau pun Pasca Pemilu,

” Untuk itu jajaran Reskrim Polri di tuntut berperan aktif melalui kerja sama dengan unsur kejaksaan dan badan pengawas Pemilu di dalam sentra Gakkumdu serta membentuk satgas anti-money politik guna menciptakan Pemilu 2024 yang lebih demokratis,” dan dalam penegakan hukum selalu berkoordinasi dengan segala ahli dan stake holder lainnya dalam penegakan hukum kita netral ujarnya***.

Ia juga berpesan agar meningkatkan kualitas diri dan kinerja khususnya fungsi Reskrim Polda Sumsel dan jajaran melalui upaya transformasi pola pikir, pola sikap dan pola tindak sehingga menjadi penyidik/penyidik pembantu yang profesional dalam mewujudkan penegakan hukum yang Presisi.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Wakapolda Sumsel Brigjen Pol. M. Zulkarnain, S.I.K., M.Si.Irwasda Polda Sumsel Kombes Pol. Ulung Sampurna Jaya, S.I.K., M.H., M.Si.;
AKM Itwasda Polda Sumsel para Pejabat utama Polda Sumsel;
Serta nampak juga
Kajati Sumsel diwakili oleh kord bidang tindak Pidana Umum Kajati Sumsel Hedi Much Wanto,S.H,M.H;
Ketua Pengadilan Negeri Palembang diwakili Waka Pengadilan Palembang Dr. Fahmiron, S.H,M.H;
Ketua Bawaslu Prov. Palembang diwakili Divisi Penangan Pelanggaran data&informasi Ahmad Naafi,S.H,M.Kn;
dan.Ketua KPU Prov. Sumsel diwakili oleh Komisioner divisi& perencanaan data & informasi Hasyim,S.E,M.Si.

Continue reading
Kemenhan Akui Keperkasaan Tim Pati Mabes TNI

Teropongindonesianews.com

(Puspen TNI) – Permainan apik yang ditampilkan Tim Bola Voli Perwira Tinggi (Pati) Mabes TNI dengan kostum abu-abu hitam berhasil meredam kekuatan Tim Bola Voli Pati Kementerian Pertahanan (Kemenhan) berkostumkan kuning-kuning dalam pertandingan Piala Panglima TNI tahun 2023, Senin (7/8/2023).

Bertanding di GOR Krida Pemenang Mabes TNI AL, Tim Voli Pati Mabes TNI berhasil Menang 2-0 atas Tim Voli Pati Kemenhan. Tim  yang dimotori langsung oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dan beberapa Pati Mabes TNI diantaranya Laksda TNI Hery Puranto, Mayjen TNI Prince Meyer Putong, Marsda TNI M. Tawakal S. Sidik, Mayjen TNI Agape Zacharia R. Dondokambey, Brigjen TNI Widjang Pranjoto, Marsma TNI M. Somin, Brigjen TNI Joko Setyo Putro, Brigjen TNI Mahfud, Laksma TNI Tri Harsono, Brigjen TNI Isa Ansori, Laksma TNI R. Kukuh Sulistijono langsung tancap gas tanpa memberikan kesempatan kepada Tim Lawan untuk mengembangkan permainannya.

Di awal set pertama sempat terjadi kejar mengejar skor, tetapi atas ketenangan para Perwira Tinggi Mabes TNI, permainan dapat dikendalikan. Beberapa kali smash dari Laksamana TNI Yudo Margono tidak dapat dikembalikan dengan sempurna oleh lawan. Sehingga pada set pertama Pati Mabes TNI dapat menutup permainan dengan skor (25-20).

Mamasuki set ke dua, baik Pati Mabes TNI maupun Pati Kemenhan melakukan rotasi beberapa pemain, keadaan juga tidak berubah, Pati Mabes TNI makin perkasa dengan mengakhiri permainan dengan skor 25-15. Pertandingan selanjutnya Pati Mabes TNI akan menghadapi Pati Mabes TNI AL di lapangan yang sama.

#tnipatriotnkri
#nkrihargamati
#tnikuatrakyatbermartabat

Ludvi – Red

Autentikasi:
Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Sus Aidil

Continue reading
Pembukaan Rakernis Fungsi Lalu Lintas T.A 2023 Polda Kalbar

Teropongindonesianews.com

PONTIANAK, POLDA KALBAR – Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto S.I.K., M.H., membuka secara resmi kegiatan Rakernis fungsi Lalu Lintas Jajaran Direktorat Lalu Lintas Polda Kalbar dan Training Of Trainer (TOT) Perwakilan Guru PKN Provinsi Kalbar, Senin (7/8).

Kegiatan Rakernis fungsi lalu lintas ini dilaksanakan di Hotel Mercure Pontianak, mengangkat tema “Sinergitas Diseminasi Pelajaran Lalu Lintas Untuk Membangun Generasi Bangsa Taat Lalu Lintas Berbasis Pendidikan Kewarganegaraan”.

Rakernis dan Training Of Trainer ini dihadiri juga Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Roma Hutajulu, S.I.K., M.Si., Sekretaris Daerah Kalbar dr. H. Harrison, M.Kes., Kepala Dinas pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalbar Rita Hastarita, S.Sos, M.Si., Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalbar Y. Anthonius Rawing, S.E., M. Si., Kepala Cabang Jasa Raharja Pontianak, Perwakilan Guru PKN Pontianak, PJU Polda Kalbar dan Kapolres Kubu Raya.

Dalam sambutannya Kapolda Kalbar mengatakan Rapat Kerja Teknis merupakan Agenda Rutin yang setiap tahun nya dilaksanakan oleh masing masing fungsi kepolisian, termasuk Lalu lintas sebagai sarana konsolidasi yang melibatkan seluruh Fungsi lalu lintas yang ada di Kalimantan Barat.

Kapolda Kalbar juga menyebutkan bahwa fungsi Lalu lintas di Kepolisian harus berperan aktif dalam mensukseskan tujuan tersebut, di awali dengan Revolusi Internal, karena fungsi lalu lintas memiliki andil penting untuk menentukan pandangan masyarakat terhadap Polri.

“Apalagi saat ini kita memasuki Era Citizen Journalism, dengan pesatnya perkembangan Teknologi Digital, Informasi begitu cepat menyebar, masyarakat dengan mudah menjudge sesuatu yang belum tentu diketahui kebenarannya sehingga dapat menjadi Framing Negatif sebuah Institusi dan Stigma melekat rentan berkontribusi menurunnya Citra Polri dimata Masyarakat,” ujar Kapolda Kalbar.

“Saat ini Pimpinan Polri memberikan perhatian besar dengan menerapkan E-Policing berupa terobosan kreatif dan inovasi di bidang pelayanan lalu lintas antara lain, Aplikasi Samsat Digital Nasional(Signal), Electronic Audio Visual Integrated System(E-AVIS), Electronic Registration Identification, Electronic Law Enforcement), International Road Management System (IRMS), Digitalisasi Safety Driving dan Sim Online. Diharapkan mampu memberikan kemudahan kepada Masyarakat,” jelas Kapolda Kalbar.

Irjen Pol Pipit Rismanto juga menambahkan bahwa adanya keluhan dari masyarakat tentang ujian Praktek SIM C yang telah direspon Polri bahwa uji praktek SIM C terhitung tanggal 7 Agustus 2023 tidak lagi menggunakan angka 8, tapi diganti dengan huruf S dan arena ujiannya diperlebar namun tidak mengesampingkan kemampuan Skill atau Keterampilan calon pengemudi.

“Ujian praktek ini diutamakan edukasi calon pemohon SIM sehingga setelah mendapatkan SIM, pemohon memahami tata cara dan etika berlalu lintas yang baik”, pungkas Kapolda Kalbar. Ludvi / Red

Email: bidhumaspoldakb@gmail.com
Twitter : @BidhumasKalbar
FB : Bidhumas Polda Kalbar
IG : @humaspoldakalbar
YouTube : Humas Polda Kalbar

Continue reading
Babinsa Koramil 1710-04/Tembagapura Hadiri Pembukaan Turnamen Bola Voli di Wilayah Binaan

MERIAHKAN HUT RI

KE-78 TAHUN 2023

 

Timika – Bertempat di Lapangan Wanek Kp. Banti II Distrik Tembagapura, Babinsa Koramil 1710-04/Tembagapura dipimpin Serma Indra Rukmana menghadiri sekaligus pengamanan acara pembukaan turnamen bola voli dalam rangka memperingati HUT RI ke-78 tahun 2023, Senin (07/08/2023).

Pada kesempatan tersebut, Serma Indra sangat mengapresiasi bagaimana pemuda-pemudi mengaktifkan dan mencintai olahraga. “Inovasi dan kreatifitas itu sering lahir dari pemuda-pemudi yang mencintai olahraga”, katanya.

Selain itu, Ia juga berharap melalui turnamen bola voli ini, selain untuk mencari bibit pemain bola voli juga untuk memeriahkan hari Kemerdekaan RI yang ke-78 serta guna mempererat hubungan silaturahmi antar masyarakat di wilayah Distrik Tembagapura pada umumnya.

“Saya harap para peserta bermain secara sportive, sehingga apa yang menjadi tujuan dari pertandingan ini benar-benar dapat terwujud,” pungkas Serma Indra. LUDVI – Red

 

Autentikasi: Pen Kodim 1710/Mimika

Foto: Kodim 1710/Mimika

Continue reading
TNI Dan Militer Cina Perkuat Diplomasi Serta Kerja Sama Pertahanan Demi Kemajuan Bersama

Teropongindonesianews.com

Jakarta – Hubungan antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok (PLA) telah tumbuh semakin kuat dari hari demi hari melalui rasa saling percaya dimana hal tersebut telah dibangun diatas pondasi politik, ekonomi budaya, pendidikan dan yang terpenting melalui diplomasi serta kerja sama pertahanan.

Hal tersebut disampaikan Kasum TNI Letjen TNI  Bambang Ismawan S.E., M.M., pada saat menghadiri acara HUT ke-96 Tentara  Pembebasan Rakyat Tiongkok dan disambut langsung oleh Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Rakyat Tiongkok Untuk Republik Indonesia  Lu Kang, bertempat di Ballroom Level 2 JW Marriot, Jakarta. Baru-baru ini.

Pada kesempatan tersebut Kasum TNI juga mengucapkan Dirgahayu  kepada tentara pembebasan rakyat Tiongkok untuk hari jadi yang ke – 96 yang jatuh pada tanggal 1 Agustus 2023.

Resepsi peringatan 96 tahun berdirinya PLA yang digelar Kedutaan Republik Rakyat Tiongkok (RRT) untuk Indonesia di Jakarta, dihadiri oleh Koorsahli Kasad Letjen Nyoman Cantiasa, Mantan Kasal Laksamana(purn) Dr. Marsetio, Mantan Wakil Menteri Pertahanan Letjen TNI (Putn) Sjafrie Sjamsoeddin, Laksamana madya (Purn) Dr. Desi Mamahit, Atase Pertahatan dari berbagai negara di Indonesia, perwakilan kalangan bisnis Indonesia, perwakilan perusahaan-perusahaan Tiongkok di Indonesia, serta perwakilan keturunan orang Tionghoa, sekitar 700 orang turut berpartisipasi. Ludvi – Red

Autentikasi:Kabidpeninter Puspen TNI Kolonel Arm Suhendro Oktosatrio

Continue reading
Gelar acara makan bersama, warga beri julukan baru kepada Dansatgas YPR 330/Tri Dharma

Teropongindonesianews.com

Sugapa, Intan Jaya – Pasca kegiatan ibadah di gereja, nampak ratusan orang, baik aparat keamanan TNI-Polri, pemerintah dan masyarakat memadati salah satu pos TNI dalam rangka menghadiri undangan makan bersama yang digelar Satgas Yonif Para Raider 330/Tri Dharma bertempat di Kampung Mamba, Sugapa, Kab. Intan Jaya, Prov. Papua Tengah, pada Minggu (06/08/23).

Dalam sambutannya, Mayor Inf Dedy Pungky, selaku Dansatgas menghimbau kepada semua elemen baik Apkam TNI-Polri, Pemerintah dan masyarakat untuk bekerjasama menjaga stabilitas keamanan di Kab. Intan Jaya. “Dalam waktu dekat, kita akan memperingati semarak HUT RI ke 78, mari sama-sama kita jaga keamanan di Intan Jaya”, tegasnya.

Lebih lanjut, Dansatgas juga menjelaskan tentang program kegiatan Satgas Yonif PR 330/TD dalam rangka mewujudkan Intan Jaya yang aman dan sejahtera. “Semua aparat keamanan yang bertugas di Intan Jaya, kalau untuk masyarakat, jangankan 24 Jam, 25 jam pun kami siap”, tegasnya.

Yunus Sani, Tokoh pemuda Mamba, menyampaikan terimakasih telah mengundang warga pada acara ini. “Sama sama kita dengar, tadi komandan su kasih penjelasan bahwa program Satgas 330 tujuannya untuk buat warga tersenyum bahagia. Kami warga siap mendukung”, ujarnya.

“Satu lagi, saya hanya sambung dari warga. Banyak warga cerita, dorang bilang komandan 330 orangnya baik, karena tidak tahu nama, jadi warga biasa panggil komandan 330 dengan SONOBI SEJURIA. Sonobi itu artinya Raja Besar, Sejuria itu dia pu arti tersenyum”, tegas Yunus menjelaskan julukan yang disematkan warga kepada Dansatgas.

Nampak masyarakat dari Kampung Mamba, Tanah Putih dan Sambili, baik tua, muda, dan anak-anak tumpah ruah melebur bersama para undangan lainnya menikmati hidangan yang tersedia dan mengikuti acara demi acara dengan antusias dan riang gembira. Semoga ini menjadi awal yang baik menuju Intan Jaya yang aman, damai dan sejahtera. Ludvi- Red

Continue reading
Ketua MPR RI Bamsoet Apresiasi Kepemimpinan Ketua DPR RI Puan Maharani sebagai Presiden ASEAN Interparliamentary Assembly 2023

Teropongindonesianews.com

*JAKARTA* – Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan Ketua DPR RI Puan Maharani sebagai Presiden ASEAN Interparliamentary Assembly (AIPA) 2023 dalam menyelenggarakan Sidang Umum AIPA ke-44 di Jakarta, Indonesia. Dibuka secara resmi oleh Presiden RI Joko Widodo dan dihadiri 9 Ketua Parlemen negara ASEAN selain Indonesia, perwakilan 17 negara observer dan tamu, serta perwakilan dari 9 organisasi internasional. Total peserta yang hadir mencapai 568 delegasi.

Sidang Umum AIPA ke-44 di Jakarta merupakan salah satu puncak keketuaan DPR RI di AIPA, sejalan dengan keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023. Dalam sidang AIPA kali ini, DPR RI sebagai tuan rumah mengusung tema Responsive Parliaments for a Stable and Prosperous ASEAN yang menunjukan komitmen parlemen ASEAN dalam ikut serta menciptakan perdamaian dan kesejahteraan di kawasan Asia Tenggara.

“MPR RI senantiasa mendukung DPR RI menjadi lokomotif memajukan parlemen di kawasan ASEAN. Sebagai kawasan yang paling stabil di dunia, tanpa pernah ada intervensi militer maupun gonjang-ganjing lainnya yang mengganggu kondusifitas kawasan, masa depan ASEAN yang damai bukanlah semata terletak pada kekuatan ekonomi, sosial, budaya, maupun militernya. Melainkan juga terletak pada peran para anggota parlemennya,” ujar Bamsoet usai menghadiri pembukaan Sidang Umum AIPA ke-44, di Jakarta, Senin (7/8/23).

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, diperlukan kesamaan visi antar parlemen ASEAN agar senantiasa bisa berkolaborasi untuk berkontribusi menjaga ASEAN yang damai, maju, modern, dan berdaya saing tinggi. Penguatan kerjasama parlemen juga menjadi modal utama bagi ASEAN agar bisa berperan aktif di kawasan Indo-Pasifik.

“Mengingat kondisi geo-politik global yang saat ini sedang tidak baik-baik saja. Antara lain akibat perang Rusia-Ukraina, ketegangan China-Taiwan, potensi konflik di semenanjung Korea, serta kehadiran militer China di kawasan Laut China Selatan yang dapat memantik ketegangan AS-China, serta beberapa negara di kawasan ASEAN,” jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Hubungan Penegakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia ini menerangkan, kawasan ASEAN memiliki jumlah penduduk mencapai 600 juta jiwa, dengan beragam kekayaan sumber daya alam dan posisi geografis strategis. Menjadikan ASEAN sebagai kekuatan ekonomi terbesar dunia. Menurut laporan ASEAN Statistical Yearbook 2022, dalam kurun waktu 2019-2021, nilai perdagangan di kawasan ASEAN rata-rata per tahunnya mencapai USD 638 milliar.

“Menunjukan bahwa menjalin harmonisasi di dalam kawasan ASEAN sangat penting, karena seluruh negara ASEAN bisa saling melengkapi satu sama lain. Selain itu, besarnya tenaga kerja produktif yang terdapat di dalam kawasan ASEAN, juga berpotensi memperkuat ASEAN sebagai pusat perekonomian dunia. Tercatat saat ini, sekitar 50 persen penduduk ASEAN berada pada usia 20-54 tahun, usia yang sangat produktif untuk mendorong kemajuan ekonomi,” pungkas Bamsoet. (Ludvi/Red)

Continue reading
Ketua MPR RI Bamsoet Dukung Pembalap Diaspora Luis Leeds Mahendra Dapatkan Naturalisasi

Teropongindonesianews.com

*JAKARTA* – Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesayo mendukung keinginan pembalap diaspora Indonesia berusia 23 tahun, Luis Leeds Mahendra, yang berdomisili di Australia, untuk mendapatkan naturalisasi sehingga bisa menjadi warga negara Indonesia secara permanen dan bisa membela Merah Putih di berbagai event kejuaraan balap internasional secara utuh.

“IMI juga mendukung penuh Luis dengan memberikan Kartu Ijin Start (KIS) Internasional. Sehingga ketika memenangkan kejuaraan balap internasional di berbagai negara, ia bisa membawa bendera Merah Putih ke atas podium. Mengingat Luis memiliki darah Indonesia dari garis ibunya, Maria Leeds yang berasal dari Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Tidak sekadar mewarisi darah Indonesia, Luis juga pernah tinggal dan menempuh pendidikan dasar di Ngawi dari tahun 2006 hingga 2012. Pada 2012, Luis pindah ke Australia untuk mengejar karir balapnya,” ujar Bamsoet usai menerima Luis Leeds Mahendra, di Dion Lounge Senayan Park, Jakarta, Senin (7/8/23).

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, jika proses naturalisasi berjalan lancar, Luis bisa menjadi local hero membela Indonesia di berbagai event balap internasional yang diselenggarakan di Indonesia. Seperti Formula E, dan lainnya.

“Potensi Luis di dunia balap termasuk cemerlang. Dalam perjalanan karirnya, Luis telah 27 kali naik podium. Diantaranya berhasil juara pertama di series F4 Australia, finish di urutan ke 3 di ajang British Formula 4 bersama tim Red Bull, dan menjuarai Mexico Grand Prix. Luis mempunyai motivasi yang sangat kuat untuk bisa bertarung di ajang Formula E, ataupun Formula 3 hingga bisa menembus Formula 1. Beberapa tim sudah menawarkan tempat untuk bergabung di academy dan test drive dengan persyaratan sponsorship, diantaranya McLaren, Red Bull, dan Mercedes,” jelas Bamsoet.

Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila dan Kepala Badan Hubungan Penegakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia ini menerangkan, pada tahun 2016, Luis menjadi anggota Red Bull Junior Team dan pindah ke Inggris Raya untuk berkompetisi di F4 British Championship dengan TRS Arden Junior Racing Team. Dia mengakhiri musim ketiga di klasemen pembalap dengan tiga kemenangan. Pada 2017, Luis bergabung dengan Eurocup Formula Renault 2.0 dengan Josef Kaufmann Racing. Dia mencetak dua poin, posisi finis tertingginya adalah tempat ketujuh di Silverstone.

“Karena sudah berkali-kali menang di Formula 4, Luis tidak bisa lagi mengikuti Formula 4. Ia harus ke Formula 3 ataupun Formula E. Sambil menunggu kesempatan berlaga di Formula 3 maupun Formula E, untuk menjaga stamina dan mengasah skill kemampuan balapnya, Luis mengikuti seri balap formula S5000 di Australia,” pungkas Bamsoet. (Ludvi/RED)

Continue reading
Upaya Penyelundupan Sabu Seberat 10 Kilogram Berhasil Digagalkan Satgas Yonarmed 16/TK

Teropongindonesianews.com

Pontianak Kalbar – Satgas Yonarmed 16/Tumbak Kaputing kembali menggagalkan upaya penyelundupan sabu di jalur tikus perbatasan Indonesia-Malaysia. Paket Sabu seberat kurang lebih 10 Kilogram berhasil digagalkan masuk ke wilayah Indonesia. Senin (7/8/2023).

Kapendam XII/Tpr Kolonel Inf Ade Rizal Muharram menjelaskan, upaya penyelundupan 10 Kilogram sabu tersebut digagalkan oleh personel Pos Pamtas Guna Banir di jalur tidak resmi Dusun Guna Banir, Desa Sungai Tekam, Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Senin dini hari tadi.

“Bermula dari informasi yang didapat, bahwa akan ada upaya penyelundupan Narkoba dari Malaysia. Kemudian ditindaklanjuti oleh Satgas dengan melaksanakan patroli,” terang Kapendam XII/Tpr.

Selanjutnya kata Kapendam, pada pukul 03.00 WIB Tim Patroli melihat satu orang laki-laki dengan gelagat mencurigakan berjalan di parit yang menjadi batas Indonesia-Malaysia. Tim patroli mencoba menghentikan namun pelaku nekat melarikan diri ke arah negara tetangga.

“Pada saat melarikan diri, pelaku meninggalkan tas gendong yang dibawanya. Saat diperiksa Tim Patroli, didapati 10 paket Sabu kurang lebih seberat 10 Kilogram. Saat ini barang bukti sementara diamankan di Pos Koki Sei Daun,” katanya.

Kapendam XII/Tpr mewakili Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., mengapresiasi keberhasilan Satgas Yonarmed 16/TK dalam upaya penggagalan penyelundupan Narkoba dan barang ilegal lainnya.

“Terus tingkatkan pengawasan di wilayah perbatasan sesuai petunjuk Bapak Pangdam. Agar terus melaksanakan patroli, karena tidak menutup kemungkinan masih ada upaya lainnya,” tutup Kolonel Ade Rizal Muharram. Ludvi / RED

(Pendam XII/Tpr)

Continue reading