Realisasikan BLT-DD Tahap lV Bulan Desember TA 2023, Kakam Sodikin Turut Menghimbau dan Mengajak Sukseskan Pemilu 2024 Aman & Damai.
Teropongindonesianews.com
Lampung Tengah – Pemerintahan kampung (pemkam) Gunung Batin Baru (GBB) kecamatan Terusan Nunyai, kabupaten Lampung Tengah.
Kepala kampung (Kakam) Sodikin beserta Perangkat dan Aparatur kampung lainya, yang juga turut dihadiri dan didampingi oleh Kementerian Desa (Kemendes) yang terdiri dari Pendamping desa/kampung dan pendamping Lokal desa/kampung Dermawan, sekertaris Badan Permusyawatan Kampung (BPK) Tri Nurhayati.
Menyelesaikan ralisasi pembagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumberkan dari Dana Desa (DD) untuk pencarian bulan terakhir di tahap lV yakni bulan Desember Tahun Anggaran (TA) 2023 kepada 60 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan kategori miskin Extreme, sebesar Rp. 300.000,-/KPM di Gedung Aula Command Center Gunung Batin Baru. Rabu, (13/12/2023).
Selaku Kepala kampung Gunung Batin Baru, Sodikin mengucapkan syukur karena sampai pada akhir tahun 2023 penyaluran bantuan BLT DD di tahun ini telah terlaksanakan dan terealisasikan semuanya, kepada para KPM penerimanya dengan baik.
“Alhamdulillah, mudah mudahan dengan terselesaikanya penyaluran bantuan BLT DD di bulan Desember tahun 2023 ini, manfaat dari pada bantuan ini benar-benar dapat dirasakan terutama dalam membantu meringankan kebutuhan Bapak Ibuk Keluarga Penerimanya selama ini,” ucapnya.
Masih Kakam Sodikin mengungkapkan dan menjelaskan, bahwa pada tahun 2024 mendatang untuk pendistribusian bantuan BLT DD masih akan dilaksanakan dengan katagori yang sama yaitu Miskin Extreme.
Namun dalam hal ini, mengingat banyaknya warga Gunung Batin Baru yang tergolong masuk dalam katagori Ekonomi Miskin Extreme, sehingga juga berhak dan layak untuk mendapatkan bantuan tersebut.
“Maka dari itu, mohon maaf, dengan berat hati perlu saya sampaikan, besar kemungkinan untuk para KPM yang telah merasakan manfaatnya ditahun 2023 ini maupun tahun sebelumnya akan di gantikan, terkecuali bagi mereka yang mengalami kondisi sakit menahun dan para janda lansia, dengan tujuan agar semuanya dapat merata,” ungkap dan jelas Kakam Sodikin.
Mengingat sebentar lagi yaitu tepatnya 14 Februari 2024 mendatang masyarakat Indonesia akan melaksanakan pesta Demokrasi ’Pemilu‘ Pemilihan Umum, lebih lanjut Kakam GBB tersebut, turut menghimbau dan mengajak kepada seluruh warga kampung Gunung Batin Baru, agar selalu menjaga ketentraman dan kedamaian lingkungan.
“Mari, bersama-sama kita turut dalam sukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang, agar bisa berjalan lancar aman dan damai,” himbau dan ajak Kakam Sodikin.
Senada juga disampaikan oleh Kementerian Desa (Kemendes) yang terdiri dari Pendamping desa/kampung dan pendamping Lokal desa/kampung Dermawan, yang juga pada kesempatan ini mewakili Camat Terusan Nunyai H. Effendi Arbain.
Ia menegaskan bahwa Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumberkan dari Dana Desa (DD) sesungguhnya hanya bersifat sementara yang pada dasarnya untuk membantu memulihkan dan meringankan ekonomi warga yang tergolong katagori Miskin Extreme terlebih dampak dari pandemi Covid-19 beberapa tahun lalu.
“Oleh karena itu saya berharap agar Bapak Ibuk para KPM bisa dapat mengerti dan ikhlas seandainya pada tahun 2024, tidak lagi mendapatkan bantuan yang serupa,” harapnya.
Agar saudara-saudara kita yang lainya, sambung Dermawan, “Juga dapat terbantukan dengan merasakan bantuan BLT DD seperti yang telah Bapak Ibuk dapatkan saat ini,” tandasnya.
Pewarta: Nizar.
Editor: Santoso.