
Teropongindonesianews.com
BLITAR – Sejumlah jurnalis dari berbagai media siber turut berperan aktif dalam kampanye peningkatan minat baca yang digelar di Perpustakaan Kota Blitar. Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong masyarakat khususnya generasi muda agar lebih gemar membaca dan memanfaatkan fasilitas perpustakaan sebagai sumber ilmu.
Dalam acara yang dihadiri oleh masyarakat , mahasiswa serta komunitas literasi tersebut, para jurnalis dari berbagai media siber berbagi pengalaman seputar dunia kepenulisan dan pentingnya membaca dalam menunjang profesi mereka. Mereka juga memberikan tips tentang bagaimana membaca dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis serta memperluas wawasan.
“Kami ingin menunjukkan bahwa membaca adalah bagian penting dari kehidupan, terutama bagi jurnalis yang setiap hari harus mencari dan menyampaikan informasi yang akurat,” ujar Triyono Ketua DPC PJS Blitar yang ikut dalam kegiatan tersebut, Selasa (03/02/2025).
Selain diskusi dan talkshow, kampanye ini juga dimeriahkan dengan kegiatan seperti bedah buku, story telling untuk anak-anak, serta pameran koleksi buku terbaru dari Perpustakaan Kota Blitar. Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Blitar menyampaikan apresiasi kepada para jurnalis yang telah berpartisipasi dalam mendorong budaya literasi di masyarakat.
“Kami berharap sinergi antara jurnalis dan perpustakaan ini dapat terus berlanjut sehingga minat baca di kalangan masyarakat semakin meningkat,” kata Drs. Njunariadi Kadis Perpusip Kota Blitar.
Dengan adanya kampanye ini, diharapkan masyarakat Blitar semakin menyadari pentingnya membaca sebagai kunci pengetahuan dan kemajuan. Pemerintah setempat juga terus berupaya meningkatkan fasilitas dan program literasi agar akses terhadap buku dan bahan bacaan semakin mudah bagi semua kalangan.
Adito