Menuju Transformasi Polri Yang Presisi, Polwan Sumenep Gelar Bakti Sosial di RIDC Batuan Dalam Rangka HUT Polwan Ke- 73.

Teropongindonesianews.com

Dalam rangka Hari Jadi ke 73 Polwan RI yang jatuh pada tanggal 01 September, jajaran Polwan Polres Sumenep Gelar Bakti sosial dengan membagikan paket suplemen kesehatan dan obat- obatan di RICD ( Ruang Isolasi Darurat Covid ) SKD Kecamatan Batuan, Kabupaten Sumenep. Senin, 30/08/2021.

Bakti sosial itu bertema “Transformasi Polri Yang Presisi Polwan Siap Mendukung Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Menuju Indonesia Maju”.

Kegiatan bakti sosial kemasyarakatan pada momentum hari jadi Srikandi Polri tersebut dipimpin langsung senior Polwan Polres Sumenep yang menjabat sebagai Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti SH.

Dalam kesempatan 🎂itu, AKP Widiarti SH mengatakan, bhakti sosial pembagian suplemen kesehatan itu diberikan kepada masyarakat yang menjalani isolasi terpusat di RIDC SKD Batuan.

“Suplemen dan obat- obatan tersebut berfungsi untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh ditengah Pandemi Covid-19 untuk masyarakat yang menjalani isolasi terpusat di tempat ini, semoga bermanfaat,” ucapnya.

Pihaknya menegaskan bahwa kegiatan Polwan Sumenep di RIDC SKD Batuan sebagai tali asih wujud kepedulian Polri dalam momentum HUT Polwan Ke 73 Tahun.


“Polwan adalah srikandi- srikandi terbaik untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara. Dan Kegiatan seperti ini adalah sebuah bukti manifestasi pelayanan Polri sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat dalam mendukung Transformasi Polri Menuju Presisi,” tegasnya.

Perempuan berpangkat tiga balok warna emas dipundaknya inipun berujar bahwa hari ulang tahun Polwan yang diperingati setiap 1 September diharapkan jadi momentum bagi Polwan di seluruh Indonesia untuk berprestasi serta bersaing dalam pelaksanaan tugas juga darma baktinya kepada Institusi Polri.

“Selain melecut semangat untuk berprestasi, momentum Hari Jadi Polwan ke 73 tahun ini juga kami menekankan kepada Polwan Sumenep, agar terus meningkatkan kepedulian sosial untuk membantu masyarakat yang benar benar membutuhkan uluran tangan kita ditengah keadaan Pandemi Cavid-19 ini,” tuturnya.

Mantan Kapolsek Sumenep Kota itupun berharap agar Polwan Sumenep terus berkarya dan berprestasi untuk mendapatkan tempat di hati masyarakat.

“Dimasa pandemi ini kehadiran Polwan harus dirasakan oleh masyarakat, bukan hanya agar masyarakat merasakan aman dan nyaman. Namun lebih dari itu, empati kepedulian sosial dan berbagi masih menjadi tugas kita sebagai anggota Polri,” terangnya.

Karena hal itu, Lanjut AKP Widiarti SH, dapat menciptakan hubungan baik yang humanis antara Kepolisian dan masyarakat.

“Semoga Polwan kedepannya lebih profesional, disiplin dalam membantu mewujudkan tugas pokok Polri menjaga kamtibmas yang kondusif serta menciptakan masyarakat yang produktif. Dirgahayu Polisi Wanita Republik Indonesia, yang Ke 73 tahun. Tetaplah satu barisan untuk Mendukung Transformasi Polri Menuju Presisi,” tandas AKP Widiarti SH.

Santoso-Redaksi

  • Wahyu

    TEROPONG INDONESIA NEWS DI DIRIKAN SEJAK TANGGAL 22 DESEMBER 2020 oleh Wahyu dan Haji Darmo

    Related Posts

    Pelaksanaan Kegiatan Pra UKK Resmi Dibuka Kepsek SMK Negeri 1 Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir

    Teropongindonesianews.com Sumsel – Kamis, 13/02/2025 SMK Negeri 1 Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumatera Selatan menggelar kegiatan Pra Uji Kompetisi Keahlian ( Pra UKK ) bagi siswa Jurusan Tehnik…

    Read more

    Continue reading
    Polisi Datangi TKP Terduga Pencuri Motor Bersenpi di Way Kanan Tewas Dihakimi Massa

    Teropongindonesianews.com Way Kanan-Polsek Bumi Agung Polres Way Kanan Polda Lampung mendatangi TKP terduga tindak pidana Curas, yang tertangkap dan menyebabkan seorang pria asal Desa Kurungan Nyawa Kecamatan Buay Madang Kabupaten…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    You Missed

    Pelaksanaan Kegiatan Pra UKK Resmi Dibuka Kepsek SMK Negeri 1 Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 3 views
    Pelaksanaan Kegiatan Pra UKK Resmi Dibuka Kepsek SMK Negeri 1 Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir

    Pra TMMD Ke 123 TNI Dan Warga Desa Kalinanas Sudah Kebut Betonisasi

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 3 views
    Pra TMMD Ke 123 TNI Dan Warga Desa Kalinanas Sudah Kebut Betonisasi

    Masjid Al Musannif Al Hikmah Diresmikan di Pondok Pesantren KH. Ahmad Dahlan Sipirok, Ini Pesan Ijeck

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 10 views
    Masjid Al Musannif Al Hikmah Diresmikan di Pondok Pesantren KH. Ahmad Dahlan Sipirok, Ini Pesan Ijeck

    Serahkan Sertipikat kepada Masyarakat Kampung Nelayan Muara Angke, Menteri Nusron: Sudah Memiliki Kekuatan Hukum yang Kuat

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 13 views
    Serahkan Sertipikat kepada Masyarakat Kampung Nelayan Muara Angke, Menteri Nusron: Sudah Memiliki Kekuatan Hukum yang Kuat

    BNN Kabupaten Tulungagung Gandeng Badan Anti Narkoba Nusantara (BANN) Sosialisasikan P4GN di Lingkungan Pondok Pesantren

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 24 views
    BNN Kabupaten Tulungagung Gandeng Badan Anti Narkoba Nusantara (BANN) Sosialisasikan P4GN di Lingkungan Pondok Pesantren

    Bupati & Wabup Pringsewu Terpilih Siap Ikuti Prosesi Pelantikan di Istana Negara

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 16 views
    Bupati & Wabup Pringsewu Terpilih Siap Ikuti Prosesi Pelantikan di Istana Negara

    Larshen Yunus : Gubernur Riau dan Wakil Gubernur Riau Terpilih, Abdul Wahid-SF Hariyanto Diminta Melarang Kebijakan QR Code di SPBU

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 13 views
    Larshen Yunus : Gubernur Riau dan Wakil Gubernur Riau Terpilih, Abdul Wahid-SF Hariyanto Diminta Melarang Kebijakan QR Code di SPBU

    Berkas Perkara Kasus Pelecehan Seksual Oknum Kepala Pekon di Tanggamus Dinyatakan Lengkap (P21)

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 12 views
    Berkas Perkara Kasus Pelecehan Seksual Oknum Kepala Pekon di Tanggamus Dinyatakan Lengkap (P21)

    Polisi Datangi TKP Terduga Pencuri Motor Bersenpi di Way Kanan Tewas Dihakimi Massa

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 21 views
    Polisi Datangi TKP Terduga Pencuri Motor Bersenpi di Way Kanan Tewas Dihakimi Massa

    Kepedulian Dinsos dan Tagana Pada Warga Berlanjut Dengan Bersih – Bersih Kampung

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 23 views
    Kepedulian Dinsos dan Tagana Pada Warga Berlanjut Dengan Bersih – Bersih Kampung

    Warga Desa Sungai Sigiring Giring Merindukan Sentuhan Pembangunan Jalan

    • By Wahyu
    • Februari 16, 2025
    • 0
    • 19 views
    Warga Desa Sungai Sigiring Giring Merindukan Sentuhan Pembangunan Jalan